Prestasi Anak Ikut Dipengaruhi Perawatan Kesehatannya



img
(Foto: thinkstock)
Jakarta, Kesehatan merupakan faktor penting yang mendasari kehidupan seseorang. Ternyata prestasi seorang anak di sekolahnya juga turut dipengaruhi oleh perawatan kesehatan yang dimiliki.

Anak yang memiliki akses ke asuransi kesehatan lebih sehat dan berprestasi di sekolah daripada anak yang tanpa asuransi. Demikian menurut para peneliti di Sekolah Kedokteran Keck dari University of Southern California (USC).

Penelitian ini merupakan yang pertama kalinya dalam menunjukkan secara langsung manfaat kesehatan pada anak-anak dengan apa yang disebut 'rumah medis' atau 'medical homes', yaitu perawatan medis yang mudah diakses, komprehensif, terkoordinasi, berpusat pada keluarga, penuh kasih dan efektif secara kultural.

"Jika Anda dapat memasukkan anak-anak ke rumah medis, ada potensi keuntungan yang besar. Kami menemukan ada hubungan yang kuat antara perawatan medis berkualitas tinggi dengan perbaikan kesehatan dan keterlibatan di sekolah," kata Gregory D. Stevens, PhD, dilansir oleh eurekalert.org, Rabu (7/9/2011).

Sebuah rumah medis yang berpusat pada keluarga seperti yang didefinisikan oleh American Academy of Pediatrics bukanlah sebuah bangunan atau jasa, tetapi pendekatan dalam menyediakan perawatan primer yang komprehensif untuk pasien.

Disebut-sebut sebagai masa depan kedokteran keluarga, rumah medis dan model perawatan pasien lain dipertegas dengan reformasi kesehatan setelah disahkan menjadi undang-undang oleh Undang-Undang Perlindungan Pasien dan Perawatan Terjangkau atau Patient Protection and Affordable Care Act tahun 2010 di AS.

Studi yang dilaporkan dalam jurnal Medical Care edisi September menemukan anak-anak yang terdaftar dalam program Anak Sehat cenderung memiliki sumber perawatan kesehatan secara rutin dan penanganan yang baik. Anak-anak yang terdaftar dalam program selama lebih dari satu tahun melaporkan mendapatkan perawatan rumah medis yang terbaik.

Studi terpisah yang diterbitkan secara online oleh Health Services Research menemukan anak-anak yang mendapat perawatan rumah medis lebih sedikit absen di sekolah dan mendapat nilai bagus dalam pelajaran matematika dan membaca.

Para peneliti mensurvei 4.011 anak dari 21 dari 24 program Anak Sehat di AS, program yang menyediakan asuransi kesehatan yang terjangkau bagi anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah yang tidak memenuhi syarat untuk program asuransi negara. Sampel kebanyakan terdiri dari anak-anak keluarga Amerika Latin berpenghasilan rendah dan sebagian besar keluarga yang berbahasa Spanyol.

Indahnya Berbagi

Related Posts

Previous
Next Post »